Ti2ps

Kumpulan tips dan trick dari game - game android yang lengkap semua ada disini. Kunjungi terus Ti2ps.com

Monday, October 15, 2018

Tips, Build Dan Guide Bermain Gatotkaca Mobile Legends

Gatotkaca merupakan Hero Tank di Mobile Legends yang terinspirasi dari tokoh wayang Indonesia Gatotkaca sang otot kawat tulang besi. Hero ini memiliki keahlian seperti halnya Tank di Game bergenre RPG yang biasa disebut Provoke. Keahlian ini membuat target yang dikenainya akan langsung memfokuskan serangannya ke arah pengguna. Keahlian tersebut nampaknya dimiliki oleh Gatotkaca tepatnya pada Skill 2 tersebut, dan bukan hanya itu masih banyak lagi keahlian yang dimiliki Gatotkaca di Mobile Legends.

Kelebihan Dan Kekurangan Gatotkaca 
Kelebihan
• Memiliki Skill yang dapat membuat targetnya fokus menyerang Gatotkaca
• Jangkauan Ultimate nya sangat luas
• Dengan Skill pasifnya membuat Gatotkaca semakin kuat jika sedang sekarat
Kekurangan
• Penggunaan mana yang cukup boros
• Memiliki tingkat kesulitan yang cukup tinggi

Quotes Gatotkaca
- "Muscle of Iron, Bone of Steel."
- "We are unity in diversity."
- "No pain. No gain."
- "Legends never surrender."
- "I am Legend!"
- "Om Telolet Om!"
- "Muscle of Iron, Bones of Steel."

Skill Gatotkaca Mobile Legends
Passive - Steel Bones
Mengkonversi 4% HP yang sudah berkurang menjadi tambahan Armor hingga 250 poin. Menimbulkan damage ke musuh yang memiliki HP yang lebih besar akan memulihkan HP Gatotkaca sebanyak 110-250 (bertambah seiring dengan level) ditambah dengan 0,5x dari Physical Defensenya. Efek ini dapat terjadi sekali setiap 6 detik.

Skill 1 - Blast Iron Fist
Meretakkan tanah di depan, menyebabkan Magic Damage dan memperlambat musuh. Menghasilkan tambahan magic damage pada musuh yang tertangkap retakan tanah dan memperlambat mereka sebanyak 50%.

Skill 2 - Unbreakable
Gatotkaca berteriak dengan keras, menghilangkan seluruh efek slow dan melesat ke depan dengan jarak yang ditentukan dari berapa lama Gatotkaca menahan skill ini (bila menahan terlalu lama, jarak akan berkurang lagi). Musuh yang dikenainya akan dipaksa untuk menyerangnya selama 0,9-1,3 detik, tergantung berapa lama skill ditahan. Selama 2,5 detik berikutnya, dia akan membalas dengan menyebabkan 100(+1,5% Maximum HP) magic damage ke musuh di sekitarnya.

Skill 3 - Avatar of Guardian
Mengumpulkan tenaga sesaat dan melompat ke area target, melempar musuh di sekitar ke udara selama 1 detik dan menyebabkan magic damage. Musuh di daerah tengah area akan terlempar lebih lama.

Set Emblem

Battle Spell

Rekomendasi Build

Tips Bermain Gatotkaca Mobile Legends
1. Gatotkaca merupakan Hero Tank yang memiliki Crowd Control yang cukup merepotkan bagi lawannya. Pahami terlebih dahulu tentang kegunaan Skill? Skill Gatotkaca beserta kelebihan dan kekurangannya.
2. Penggunaan Skill Pasifnya akan aktif jika Bar HP Gatotkaca rendah dan hanya bisa dipicu jika Gatotkaca melakukan Basic Attack. Jika Skill Pasif aktif, Gatotkaca akan mendapatkan Regen HP dan tambahan Armor poin.
3. Skill 2 Gatotkaca merupakan aset penting dari Hero ini, target akan terkena dampak Skill ini jika terkena jalur penggunaan Skill ini. Jika target terkena Skill ini maka target dipaksa untuk menyerang Gatotkaca, dan selama itu juga target akan terkena pantulan Damage. Skill ini akan bagus jika dikombinasikan dengan Spell Pembalasan.
4. Ultimate Gatotkaca merupakan Skill dengan multifungsi, bisa digunakan untuk Open War maupun melarikan diri. Gunakan Ultimate kepada lawan yang sedang berkumpul atau menggunakannya kebarisan belakang lawan.
5. Dalam pertempuran Gatotkaca menjadi Pembuka War yang handal. Gunakanlah Ultimate terlebih dahulu kearah lawan, usahakan kenai lebih dari 1 target. Jika sudah terkena langsung gunakan Skill 2 untuk membuat lawan tak bisa melarikan diri. Terakhir gunakan Skill 1 untuk memperlambat lawan, setelah itu tinggal bergantung dengan tim mu sendiri.

No comments:

Post a Comment